Thursday 8 September 2016

Jadilah Generasi Yang Unggul, Berkualitas Dan Berbudaya

Anak bangsa adalah harta yang tak ternilai harganya. Kenapa bisa begitu?. Karena merekalah yang akan memimpin negeri kita tercinta ini di masa depan nanti. Tetapi masa depan adalah masa dimana kita dihadapkan pada kemurkaan dan keserakahan. Kenapa?. Karena di masa depan nanti generasi muda dituntut untuk menciptakan sebuah hasil karya di bidang teknologi maupun bidang lainnya yang mempermudah kelangsungan hidup mereka, sehingga lama-kelamaan membuat mereka tersebut menjadi ketergantungan, tanpa memikirkan akibat yang akan ditimbulkan dari hal tersebut. Oleh karena itu mari kita bersama-sama menjaga generasi kita agar menjadi generasi yang unggul, berkualitas dan berbudaya. Inilah pesan untuk anak bangsa:

Punya Sopan Santun Dan Etika Yang Baik
Tingkat kecerdasan seseorang tidak menjamin terbentuknya karakter yang baik. Tidak dapat dipungkiri lagi, bahwa dewasa ini sikap sopan santun pada anak-anak berkurang drastis. Meskipun pelajaran tentang sopan santun telah diterapkan di sekolah, tetapi sepertinya sopan santun kini adalah sesuatu yang mahal. Karena sopan santun adalah suatu kebiasaan yang dibentuk dalam waktu yang lama. Kapan sebaiknya mengajarkan sopan santun ini dimulai? Semenjak anak-anak sopan santun diajarkan atau dibentuk. Kita bisa mengenalkan sopan santun kepada anak mulai dari hal yang sederhana, seperti memberi salam, meminta izin, dan sebagainya.

Jagalah Lingkungan Indonesia
Kehidupan manusia tidak bisa dipisahkan dari lingkungannya. Kita bernapas memerlukan udara dari lingkungan sekitar. Kita makan, minum, menjaga kesehatan, semuanya memerlukan lingkungan. Tapi sedikit sekali penerapannya di Indonesia. Bahkan pemerintah sendiri sangat kurang memahami akan kebutuhan generasi penerus mereka ini. Entah kurang memahami atau mungkin sibuk dengan urusan pribadi mereka masing-masing. Karena lingkungan yang nyaman dan bersih dapat mendukung tumbuh kembang yang optimal, diri menjadi lebih sehat dan dapat berpikir secara jernih, sehingga dapat menjadi anak-anak yang cerdas dan kelak menjadi sumber daya manusia yang berkualitas.

 Cintai Bahasa Indonesia
Bahasa adalah alat pemersatu bangsa. Sebagai alat komunikasi, bahasa harus efektif dan sesuai dalam menyampaikan maksud kepada lawan bicara. Karenanya, penggunaan bahasa yang baik dan benar harus dijaga oleh anak-anak. Bayangkan jika anak-anak Indonesia tidak bias bahasa Indonesia?. Terlebih dalam era modern banyak anak-anak yang salah dalam menggunakan bahasa indonesia. Untuk itu jaga, pelajari dan cintai bahasa kita.

 Cintai Permainan Tradisional Indonesia
Kita tahu bahwa indonesia adalah negara yang kaya akan permainan tradisional seperti kelereng, egrang, lompat tali, layang-layang, dakon, petak umpet, dan lain-lain. Permainan tradisional itu cenderung tidak membutuhkan modal mahal, lebih efisien dan permainan yang nilai sosialnya tinggi. Terlebih anak-anak indonesia sendiri sekarang lebih suka game atau permainan online yang cenderung berdampak negatif terhadap anak baik secara psikologis maupun perkembangan anak. Untuk itu permainan tradisional perlu dikembangkan dan dilestarikan agar tidak hilang dan punah.

 Jaga Dan Lestarikan Budaya Indonesia
Indonesia negara yang sangat kaya dan unik,negara indonesa juga beraneka ragam suku bangsanya. Tapi sangat disayangkan setelah banyak pengakuan dari negara lain bahwa tari pendet,masakan padang,reog ponorogo dan lain-lain yang banyak diclaim oleh negara tetangga karena kurangnya penjagaan dan pelestarian oleh bangsa indonesia sendiri. Untuk itu anak-anak sebagai generasi muda harus melestarikannya salah satu contohnya adalah tidak malu belajar menari dari 30 propinsi karena kalianlah yang akan memimpin negeri kita tercinta ini.

 Kenali Dan Kembangkan Potensi Diri
Pada dasarnya setiap manusia memliliki kekuatan dan potensi masing-masing. Tapi sampai saat ini masih banyak yang belum menyadari potensi di dalam dirinya terutama anak-anak. Padahal potensi setiap orang sangat menunjang kesuksesan hidupnya jika diasah dengan baik. Jika anak-anak indonesia mengembangkan potensi dalam dirinya, masa depan indonesia akan berjaya karena memiliki anak-anak bangsa yang membanggakan. Membanggakan dalam arti pintar, sukses, terampil dan sejahtera serta bias memajukan bangsa Indonesia ini.


No comments:

Post a Comment